Tuesday, May 08, 2018

Anyang-anyangan apa penyebabnya? Dan bagaimana cara mengatasinya?


Terima kasih sudah bertanya tentang apa penyebab anyang-anyangan dan bagaimana cara mengatasinya.

Anyang-anyangan adalah keadaan di mana seseorang lebih sering merasa ingin buang air kecil dari pada biasanya dengan volume sedikit demi sedikit atau bahkan tidak keluar sama sekali. Anyang-anyangan biasanya disertai dengan rasa nyeri atau perih di sekitar kemih pada saat buang air kecil.

Anyang-anyangan sendiri umumnya disebabkan oleh dua hal, yaitu: karena dehidrasi atau kekurangan asupan cairan dan juga infeksi. Namun pada kasus lain, anyang-anyangan bisa juga disebabkan karena posisi tertentu pada saat berhubungan intim atau bisa juga disebabkan oleh bakteri E coli yang berada di sekitar anus masuk ke saluran kemih karena cara membersihkan atau membasuh vagina yang tidak benar.

Kebanyakan orang yang menderita anyang-anyangan lebih memilih untuk menahan rasa ingin buang air kecilnya. Sebab, pada saat dikeluarkan, biasanya menimbulkan rasa sakit di sekitar panggul jika terjadi pada wanita, dan nyeri pada daerah sekitar anus jika terjadi pada pria.

Saran dokter sih, jika sudah mendesak hasrat ingin buang air kecil, hendaknya jangan DITAHAN. Kasihan... Karena belum tentu air pipis yang jadi tersangkanya. Jadi sebaiknya cukup diselesaikan dengan cara kekeluargaan saja.

Terima kasih. Semoga bermanfaat.